Google Segera Ganti Nama Picasa Dan Blogger

Posted by TEMENT on Jumat, 08 Juli 2011

--Salam tementku. Seiring dengan segera diluncurkannya jejaring sosial milik Google, yakni Google+. Dalam 6 minggu ke depan Google akan mengganti nama Picasa dan Blogger. Picasa akan diberi nama Google Photos. Blogger akan diberi nama Google Blogs. Dengan Google+ semua layanan Google akan terintegrasi dalam satu halaman. Membuka email, foto, blog akan semudah seperti saat anda melakukan semua itu di Facebook.

Pergantian nama ini diperkirakan akan dilakukan pada 31 Juli 2011 atau sebelum Google+ resmi diluncurkan ke publik. Bagi yang belum paham dengan Google+ silahkan melihat gambar dibawah ini. Google+ dengan tampilan Facebook.

Kira-kira seperti inlah bila tampilan Google+ di-hack seperti tampilan Facebook.
Dari gambar tersebut anda dapat melihat betapa mudahnya mengakses berbagai layanan Google di Google+. Bila Facebook memiliki fitur notes, maka Google+ memiliki fitur Google Blogs (Blogspot). Fitur foto Facebook akan dilawan Google+ dengan Google Photos (Picasa). Fitur chatting Facebook akan dilawan dengan Hangouts (chatting dengan fasilitas webcam).

Masih belum paham juga dengan potensi Google+? Silahkan baca 6 Fitur Google+ Yang Tak Dimiliki Facebook.
Sumber;http://catatan-r10.blogspot.com/
Welcome to my blog, Thanks for visiting and reading.

{ 0 comments... read them below or add one }

Posting Komentar

Pengunjung Yang Baik Adalah Pengunjung yang Berkomentar Dengan Kata-kata Yang Baik Dan Sopan...

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG..!

 
www.ah-plug.net23.net